Kecepatan dalam serangan balik menjadi andalan: Analisis pertandingan Tim Nasional Indonesia U-23 pada Piala Asia 2024
DOI:
https://doi.org/10.33292/sepakbola.v5i1.388Keywords:
Analisis Pertandingan, Sepakbola, Strategi Menyerang, Timnas Indonesia U-23Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi menyerang yang diterapkan oleh Timnas Indonesia U-23 selama Piala Asia 2024. Metode yang digunakan adalah deskriptif analisis dengan menganalisis video rekaman pertandingan dari akun YouTube AFC Asian Cup. Sampel dalam penelitian ini mencakup seluruh pemain utama dan cadangan yang berpartisipasi di turnamen, dengan menggunakan teknik census sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Timnas Indonesia U-23 cenderung menggunakan pola mengandalkan strategi serangan balik (counter attack) dan kombinasi crossing dalam setiap pertandingan, meskipun pola permainan sering disesuaikan dengan karakteristik lawan. Saat menghadapi tim dengan pertahanan solid, Tim Nasional Indonesia memaksimalkan kecepatan pemain sayap dan kreativitas lini tengah untuk menciptakan peluang. Penelitian ini memiliki keterbatasan yakni hanya berfokus pada aspek penyerangan, sehingga evaluasi lebih menitikberatkan pada pola menyerang dan efektivitas strategi dalam mencapai hasil optimal. Implikasi dari penelitian ini menunjukkan pentingnya fleksibilitas taktik dan kekuatan individu pemain dalam menghadapi karakteristik lawan yang berbeda. Temuan ini diharapkan dapat dijadikan sebagai acuan untuk menyusun strategi permainan yang lebih baik. Selain itu dapat dijadikan sebagai referensi dalam pengembangan taktik dan strategi dimasa mendatang serta mendorong penelitian lanjutan untuk mencakup aspek pertahanan dan transisi permainan agar evaluasi performa tim menjadi komprehensif.
Speed on the counterattacks is the main weapon: Analysis of the Indonesian U-23 National Team matches at the 2024 Asian Cup
Abstract: This research aims to analyze the attacking strategy applied by the Indonesian U-23 national team during the 2024 Asian Cup. The method used is descriptive analysis by analyzing live match videos. The sample in this study included all the main and reserve players who participated in the tournament, using the census sampling technique. The results of this study show that the Indonesian U-23 national team tends to use patterns relying on counter attack strategies and crossing combinations in every match, although the game patterns are often adjusted to the characteristics of the opponent. When facing a team with a solid defense, the Indonesian National Team maximizes the speed of the wingers and the creativity of the midfield to create opportunities. This study has limitations in that it only focuses on the attacking aspect, so the evaluation focuses more on attacking patterns and the effectiveness of strategies in achieving optimal results. The implications of this study show the importance of tactical flexibility and individual player strength in dealing with different opponent characteristics. These findings are expected to be used as a reference for developing better game strategies. In addition, it can be used as a reference in the development of future tactics and strategies and encourage further research to cover aspects of defense and game transition so that the evaluation of team performance becomes comprehensive.
References
Agus, S. (2017). Buku pintar sepakbola. In Intimedia.
Aziza, N. (2023). Deskriptif kuantitatif. In Book: Metodologi penelitian 1, July, 166-178. Media Sains Indonesia: Bandung.
Dhiyauddin, A. W., Bulqini, A., Irawan, F. A., & Rahesti, N. (2023). Analisis taktis pertandingan : Pola serangan dan bertahan pada klub sepakbola Liga 3 Tactical analysis of the match : Attack and defense patterns in League 3 football clubs. Sepakbola, 3(1), 34–40.
Eusebio, P., Prieto-González, P., & Marcelino, R. (2024). Decoding the complexities of transitions in football: a comprehensive narrative review. German Journal of Exercise and Sport Research, 1-11. https://doi.org/10.1007/s12662-024-00951-9
Fabio, S., & Kartiko, D. C. (2022). Tingkat aktivitas fisik mahasiswa porgram studi pendidikan jasmani kesehatan dan rekreasi pada masa pandemi. Jurnal Pendidikan Olahraga Dan Kesehatan, 10(1), 27–45.
Fatoni, S. A., & Faruk, M. (2022). Evaluasi taktik dan strategi Persija Jakarta menjuarai pertandingan Final Piala Kemenpora 2021. JPO: Jurnal Prestasi Olahraga, 5, 120–127.
Kim, J., James, N., Parmar, N., Ali, B., & Vučković, G. (2019). The attacking process in football: a taxonomy for classifying how teams create goal scoring opportunities using a case study of crystal Palace FC. Frontiers in psychology, 10, 2202. doi: 10.3389/fpsyg.2019.02202
Ma’ruf, M. A., & Annas, M. (2023). Analisis pembinaan prestasi cabang olahraga sepakbola di Sekolah Sepakbola (SSB) se-Kabupaten Pati. Indonesian Journal for Physical Education and Sport, 4(1), 146–155. https://doi.org/10.15294/inapes.v4i1.51805
Mukhtarudin, A. (2017). Tingkat pengetahuan strategi dan taktik dalam bermain sepakbola siswa peserta ekstrakurikuler sepakbola di SMK Negeri 1 Puring Kebumen. 11(1), 92–105.
Plakias, S., Tsatalas, T., Armatas, V., Tsaopoulos, D., & Giakas, G. (2024). Tactical situations and playing styles as key performance indicators in soccer. Journal of Functional Morphology and Kinesiology, 9(2), 88. https://doi.org/10.3390/jfmk9020088
Pramdhan, K., Yunisal, P., & Tarmizi, T. A. (2020). Tingkat pemahaman taktik dan strategi pemain sepakbola. Jpoe, 2(1), 97–108. https://doi.org/10.37742/jpoe.v2i1.29
Rahman, A. (2014). Tingkat pengetahuan taktik dan strategi peserta ekstrakurikuler sepakbola di SMPN dan MTs se-Kecamatan Petanahan, Kabupaten Kebumen Dalam Bermain Sepakbola.
Rahmizar, R. (2022). Pengetahuan taktik permainan sepakbola pada peserta didik ekstrakurikuler sepakbola di SMP Negeri Unggulan Sindang Kabupaten Indramayu. 9, 356–363.
Reilly, T., & Gilbourne, D. (2003). Science and football: A review of applied research in the football codes. Journal of Sports Sciences, Vol. 21(9), 693–705. https://doi.org/10.1080/0264041031000102105
Setiawan, A. Z., & Faruk, M. (2021). Analisis strategi pola penyerangan dan pola pertahanan timnas pada ajang Piala AFF U-22 Kamboja 2019. Jurnal Prestasi Olahraga, 4(3), 81–82.
Suriani, N., Risnita, & Jailani, M. S. (2023). Konsep populasi dan sampling serta pemilihan partisipan ditinjau dari penelitian ilmiah pendidikan. Jurnal IHSAN : Jurnal Pendidikan Islam, 1(2), 24–36. https://doi.org/10.61104/ihsan.v1i2.55
Ummah, M. S. (2019). Peran fisiologi dalam meningkatkan prestasi olahraga Indonesia menuju Sea Games. Sustainability (Switzerland), 11(1), 1–14.
Wicaksono, F. K., Sudarmono, M., Sulaiman, & Annas, M. (2020). Pengaruh variasi shooting dan ketepatan menendang bola terhadap kemampuan shooting pemain sepakbola Akademi SKS. Indonesian Journal for Physical Education and Sport, 180(2), 180–187.
Yang, J., Ge, H., & Cui, Y. (2025). An AI framework for counterattack detection and decision-making evaluation in football. Journal of Big Data, 12(1), 91. https://doi.org/10.1186/s40537-025-01128-3
Yudanto, Y., & Nurcahyo, F. (2020). Bermain sepakbola melalui pendekatan taktik. Jambura Health and Sport Journal, 2(2), 44–52. https://doi.org/10.37311/jhsj.v2i2.7040
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
Citation Check
License
Copyright (c) 2025 Heny Ngatifah, Fajar Awang Irawan

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.